Informasi Materi Tes Masuk Poltekim

Informasi Materi Tes Masuk Poltekim
Informasi Materi Tes Masuk Poltekim

Informasi Materi Tes Masuk Poltekim

Oh! Selamat datang, para pembaca! Bagaimana kabar Anda-Anda seAnda? Saya harap baik-baik saja, ya. Saya sendiri merasa luar biasa pada hari ini. Terutama dengan mampirnya Anda kemari di jasakursus.web.id! Tempat dimana Anda bisa menemukan informasi terkini seputar Jasa Kursus.

Pada artikel sebelumnya sudah ada Keuntungan Masuk STAN, maka sekarang akan kami sediakan informasi untuk Materi Tes Masuk Poltekim untuk Anda semua. Tanpa basa-basi lagi, simak artikel berikut!

Tentang Poltekim

Politeknik Imigrasi (POLTEKIM) adalah pendidikan kedinasan yang bernaung dibawah Kementerian Hukum & Hak Asasi Manusia Republik Indonesia. Politeknik ini didirikan pada 1962 dan sempat terhenti sebelum kemudian difungsikan kembali pada tahun 2000. Poltekim bertujuan mencetak kader pimpinan di lingkungan Ditjen imigrasi dan Kemenkumham masa depan di mana lulusannya kelak akan ditempatkan di seluruh kantor imigrasi di Indonesia dan atau di perwakilan imigrasi di luar negeri.

Pembentukan akademi ini ditetapkan dalam Keputusan Menteri Hukum dan Perundang-undangan Republik Indonesia, nomor:M.08-DL.01-05 tahun 2000 tentang Pedoman Pengajaran, Pelatihan dan Pengasuhan pada Akademi Imigrasi. Dalam keputusan tersebut dijelaskan bahwa dalam proses pendidikan di AIM terdapat tiga bagian pendidikan, yaitu pengajaran, pelatihan, dan pengasuhan.

Informasi Materi Tes Masuk Poltekim
Informasi Materi Tes Masuk Poltekim

Materi untuk Tes Masuk 
Poltekim

Seleksi dilaksanakan menggunakan sistem gugur, dengan tahapan sebagai berikut:

1. Seleksi Administrasi (Verifikasi Berkas)

Merupakan tahap awal rekrutmen. Pada tahap ini para peserta tes akan diminta untuk menyiapkan beberapa berkas yang diperlukan. Hal tersebut meliputi, surat lamaran, ijazah, resume atau daftar riwayat hidup, sertifikat terkait, pas foto, fotokopi identitas (KTP, sim, atau paspor), dan lain-lain.

2. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)

Salah satu ujian dalam rangkaian seleksi di Indonesia. Umumnya, hanya peserta yang telah lolos seleksi administrasi sajalah yang bisa mengikuti SKD. Salah satu tujuan dilaksanakannya SKD ialah untuk memastikan peserta yang lolos dan akan menjadi individu yang layak dan mumpuni untuk menjabat.

3. Seleksi Lanjutan:

Tes Kesehatan

Di tes kesehatan, biasanya akan dibagi kelompok, perempuan dan laki-laki terpisah. Satu kelompok terdiri dari 10 orang, yang bergantian untuk masuk ke ruang tes masing-masing.  Akan ada tes urin dan darah, tes varises, tes buta warna, tes mata, tes fisik, tes jantung, rekam otak, rontgen fungsi paru-paru, pendengaran atau audio, tes penyakit dalam, tes kebersihan gigi, dan lain-lain.

Tes Kesamaptaan

Yang diujikan adalah fisik Anda. Ada tes lari dengan waktu tercepat. Kemudian ada tes pull up, tes sit up, tes push up, masing masing selama 1 menit dilakukan semampunya.

4. Seleksi Tulis Psikotes

Tes yang paling lama durasi pengerjaannya dan paling menguras otak. Di dalam tes psikotes ini banyak yang diujikan, yang pertama ada tes kepribadian yang pilihannya A dan B, dari hasil tes itu dapat terlihat pribadi seperti apa Anda. Kedua ada tes logika, ketiga ada tes koran, tes koran itu kertasnya besar seperti koran dan berpetak, ada banyak angka-angkanya dan itu dikerjakan  dengan cara menambahkan angka-angka tersebut dan diberikan waktu untuk kapan berhenti menghitung. Tes ini untuk melihat seberapa konsistennya pribadi Anda. Lalu ada tes deret bilangan, tes menggambar orang, tes menggambar pohon/rumah, tes antonim, sinonim, tes warteg, dan lain-lain.

5. Seleksi Wawancara

Tes wawancara biasanya berlangsung tidak terlalu lama. Lama tidaknya tergantung dari pewawancaraya. Untuk Catar non penerbang, biasanya pewawancaranya dari panitia yang ada di Poltekim. Untuk pertanyaannya beberapa berbahasa inggris, dan kalau bisa jawab juga dengan bahasa inggris, lalu akan disuruh cerita kegiatan dari bangun tidur sampai tidur lagi dengan bahasa inggris, ditanya tentang arah mata angin, sedikit pengetahuan umum, alasan mengikuti tes ini, dan lain-lain.

Jika Anda benar-benar ingin masuk Poltekim, persiapkan diri dengan matang. Biasakan diri dalam tekanan belajar yang keras. Anda bisa menjadikan Informasi Materi Tes Masuk Poltekim sebagai pedoman belajar. Jika Anda merasa kesulitan belajar sendiri, tidak ada salahnya untuk mengikuti bimbel Poltekim yang sudah disediakan Brillo Course. Hubungi kami, dan kami siap membantu Anda. Sampai jumpa lain waktu!


Diskusi lebih lanjut? Yuk, Gabung Grup Telegram atau Grup WhatsApp Brillo Course!
"Untuk Portofolio Brillo Course bisa Anda cek dengan klik PORTOFOLIO BRILLO COURSE"

Untuk pelayanan Brillo Course bisa Anda hubungi kontak dibawah
Hubungi Sekarang Juga!
WA: 0895638321199
Telp: (0274) 5027095
Email: brillo.course@gmail.com

Salam hangat,

0 Komentar