Syarat Daftar / Kualifikasi Masuk STIS |
Syarat Daftar / Kualifikasi Masuk STIS
Selamat datang di jasakursus.web.id! Terpercaya untuk mengatasi masalah Anda. Apakah Anda bertanya-tanya bagaimana masalah anda bisa diatasi? Apakah Anda bertanya-tanya bagaimana mencari solusi yang tepat untuk masalah anda? Anda datang ke tempat yang tepat, karena kami adalah penyedia jasa kursus yang siap membantu menyelesaikan masalah anda dan memberikan solusi terbaik.
Pada artikel sebelumnya sudah ada Bimbel Kedokteran Bengkulu, maka sekarang akan kami sediakan informasi untuk Kualifikasi Masuk STIS untuk Anda semua. Tanpa basa-basi lagi, simak artikel berikut!
Tentang STIS
STIS merupakan sekolah kedinasan yang berada di bawah Badan Pusat Statistik (BPS). Badan negara yang menyediakan kebutuhan data negara, seperti angka kemiskinan, Indeks Pembangunan Manusia (IPM), jumlah penduduk, dan data lainnya.
Karena namanya politeknik, STIS hanya menyediakan jenjang untuk D3 dan D4. Kurikulum di sini mengacu pada perkembangan kependudukan, ekonomi, teknologi, sosial, dan informasi. Di STIS ada dua jurusan yang bisa Anda pilih. Yaitu Jurusan Statistika dan Jurusan Komputasi Statistik.
Syarat-Syarat Masuk STIS
STIS biasanya membuka penerimaan mahasiswa baru tidak lebih dari 600 orang. Memang sedikit, tapi prospek kerja yang jelas dan terjamin membuat persaingan di sini sangat ketat. Lalu, apa aja yang perlu Anda siapkan untuk menjadi mahasiswa STIS?
· Sehat jasmani dan rohani. Calon mahasiswa juga tidak boleh buta warna.
· Bebas narkoba.
· Berusia minimal 16 tahun dan maksimal 22 tahun, per tahun ajaran baru.
· Lulusan SMA/MA, jurusan IPA maupun IPS.
· Nilai Matematika dan Bahasa Inggris minimal 70,00 (skala 1-100), atau 2,80 (skala 1-4,00) pada rapor semester I kelas XII.
· Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama menempuh pendidikan di STIS.
· Tidak menjalin ikatan dinas dengan instansi lain, dan bersedia untuk menandatangani Surat Perjanjian Ikatan Dinas (SPID) bagi yang dinyatakan lulus seleksi dan akan mengikuti pendidikan di STIS.
· Jika sudah lulus, bersedia ditempatkan di BPS seluruh Indonesia.
· Khusus untuk program D3, hanya dibuka untuk lulusan SMA/MA yang bukan berasal dari Pulau Jawa dan Bali.
Berbeda dari tes masuk universitas, STIS memiliki sejumlah tahapan seleksi masuk. Pada setiap tahapan, berlaku sistem gugur. Jadi, jika Anda tidak lolos di satu tahap, artinya Anda tidak bisa lanjut ke tahap berikutnya. Beberapa tes yang harus Anda ikuti antara lain:
Tahap 1: Tes Kemampuan Akademik (TKA) mata pelajaran Matematika, ujian berbasis komputer
Tahap 2: Seleksi Kompetensi Dasar, menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT)
Tahap 3: Psikotes
Tahap 4: Tes kesehatan dan kebugaran
Menurut beberapa referensi, tes penerimaan setiap tahunnya memiliki perbedaan. Misalnya, untuk tahun ajaran 2019/2020, tes kebugaran dilakukan dengan berlari di atas treadmill. Lalu, di tahun sebelumnya, ada tes Bahasa Inggris dalam TKA. Anda bisa cek situs resmi penerimaan mahasiswa baru STIS di spmb.stis.ac.id untuk informasi lebih lanjut.
Nah, para pembaca sekalian, sudahkah kalian menyiapkan diri untuk memenuhi Syarat Daftar / Kualifikasi Masuk STIS? Kalau belum, maka jangan khawatir karena Brillo Course selalu siap membantu Anda! Terima kasih telah membaca dan sampai jumpa lain waktu!
0 Komentar